PENGUMUMAN BULAN NOVEMBER 2024
Dipublikasikan tanggal 23 November 2024
HARI RAYA TUHAN KITA YESUS KRISTUS
RAJA SEMESTA ALAM
1. Ordo Fransiskan Sekuler (OFS) Persaudaraan Lokal Maximilianus Kolbe mengajak umat Paroki Sunter yang tertarik dengan cara hidup Santo Fransiskus Asisi, untuk bergabung dengan OFS. Pendaftaran dapat langsung dilakukan di meja pendaftaran depan gereja, pada hari Sabtu 23 November dan hari Minggu 24 November.
2. Dalam rangka menyambut Masa Advent, Seksi Kerasulan Kitab Suci mengundang seluruh umat menghadiri 2x sesi pengajaran Kitab Suci di Pondok Paroki, bersama Bapak Irhandi Ludiarto. Sesi 2 diadakan pada Kamis, 28 November, pukul 19.00, bertema: Belajar dari Keluarga Kudus.
3. Seksi Kerasulan Keluarga mengadakan rekoleksi bertema “Menanti Buah Hati – Perjalanan Dua Garis Bersama Tuhan”, pada hari Minggu, 08 Desember pukul 09.30 – 16.00, di Aula Santo Hendrikus. Acara terbuka untuk umum. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi panitia di depan gereja atau melalui media sosial Paroki.
4. Bina Iman Remaja sedang membutuhkan dan membuka pendaftaran untuk menjadi pembina kegiatan remaja di Paroki Sunter. Bagi umat yang tertarik, sudah menerima Sakramen Krisma dan ingin melakukan pelayanan ini, dapat mengisi link pendaftaran yang dapat diperoleh melalui Ketua Lingkungan atau media sosial paroki. Mohon bantuan para pengurus agar tiap wilayah dapat mendaftarkan minimal satu orang calon pembina. Pendaftaran dibuka hingga 31 Desember.
5. Pengumuman Pernikahan:
Pengumuman Pertama:
• Pasangan Yohanes Fransiskus Reyner Sebastian dari Lingkungan Santa Perawan Maria Fatima dengan Eunika Merlin Kurniawati dari Surabaya.
• Pasangan Maria Lusiana dari Lingkungan Santa Bernadette dengan Marcellinus Michael Leonard dari Gereja Santo Yakobus, Paroki Kelapa Gading.
• Pasangan Brigitta Sherly Franciani dari Lingkungan Santa Perawan Maria Bunda Allah dengan Dominikus Georgius Hansen Nugraha dari Gereja Matias Rasul, Paroki Kosambi Baru.
• Pasangan Fransiskus Xaverius Funando Wijaya dari Lingkungan Santo Egidius dengan Bianca Citra dari Lingkungan Santo Gregorius.
Pengumuman Kedua:
• Pasangan Joan Madeline Poniman dari Lingkungan Santo Carolus Boromeus dengan Albertus Yonas Mulyadi dari Gereja Kristus Raja, Tanjung Karang – Lampung.
• Pasangan Amelia Tediarjo dari Lingkungan Santo Petrus dengan Jonathan dari Muara Karang.
• Pasangan Gabriella Lady Jeane dari Lingkungan Santo Leo Agung dengan Bartolomeus Andri Hendisutio dari Gereja Stella Maris, Paroki Pluit.
• Pasangan Elisabeth Sally Sudjono dari Lingkungan Santo Ignatius Loyola dengan Rafael Edwin Yohanes Tedjo dari Gereja Santo Yakobus, Paroki Kelapa Gading.
• Pasangan Daniel Handy Pratama dari Lingkungan Santa Clara dengan Charlotte Apple Jaurissa dari Jakarta.
Pengumuman Ketiga:
• Pasangan Ignatius Arnaz Tejakusuma dari Lingkungan Santa Clara dengan Maria Anggita Kusalasari dari Gereja Keluarga Kudus, Paroki Rawamangun.
• Pasangan Oktavianus Stanley dari Lingkungan Santa Veronica Yuliani dengan Margaretha Dian Anggraeni dari Gereja Kristus Raja – Cigugur.
• Pasangan Fransisco Saverio Deo Spencer dari Lingkungan Santa Agnes dengan Antonia Angeline Suteja dari Gereja Santo Andreas, Paroki Kedoya.
Bagi siapa saja yang mengetahui segala sesuatu hal yang menghalangi pernikahan pasangan-pasangan tersebut, dimohon segera memberitahukan kepada Pastor Paroki.