MISA HUT PERKAWINAN JULI 2016
Dipublikasikan tanggal 01 August 2016
“Sehati sepikirlah kamu, dan hiduplah dalam damai sejahtera; maka Allah, sumber kasih dan damai sejahtera akan menyertai kamu!” (2 Korintus 13 : 11)
Panggilan hidup berkeluarga adalah rahmat yang diberikan oleh Allah secara khusus kepada setiap pasangan. Sifatnya monogam dan tak terceraikan.
Perjalanan hidup bersama, sebagai pasangan suami-isteri bersama dengan anak-anak, bukanlah suatu perjalanan hidup yang selalu mudah dan bebas dari masalah. Untuk itu, sangat diperlukan penyegaran kembali mengenai tujuan dalam menikah, yaitu peneguhan janji sepasang suami istri untuk saling mencintai, saling menjaga baik dalam keadaan suka maupun duka. Melalui kesadaran tersebut, apapun kondisi rumah tangga yang sedang dijalani akan menemukan suatu solusi. Sebab proses menemukan solusi dengan berlandaskan kasih sayang ketika menghadapi sebuah masalah, merupakan salah satu kunci keharmonisan rumah tangga.
Pada saat ulang tahun perkawinan, kita perlu mengungkapkan rasa terima kasih kepada Allah melalui doa khusus dalam perayaan Ekaristi, untuk menyadari kembali kehadiran Allah yang senantiasa memberikan berkat-Nya yang melimpah, melalui rahmat-Nya, melalui belas kasih-Nya dan melalui cinta-Nya selama sepanjang hidup.
Selamat bagi pasangan suami-isteri yang merayakan HUT Perkawinan di bulan Juli 2016, pada tanggal 31 Juli 2016, Misa ke-3 pkl. 11.00 WIB :
- Bp. Petrus Hadrun & Ibu Budi Nurani ( Lingkungan St.Agnes )
- Bp. Linan Hartoyo & Ibu Meiliani ( Lingkungan St.Bernadette)
- Bp. Tony Saputra & Ibu Suwarni Chandra ( Lingkungan Maria Goretti)
- Bp. Laurensius Law & Ibu Christine Lay ( Lingkungan St.Timotius)
- Bp. Ronni Afriandy & Ibu Nellyca Kurniawan ( Lingkungan St.Titus)
- Bp. Irwan Suwanda & Ibu Lita Pratihto ( Lingkungan St.Helena)
- Bp. F.X Bachyady & Ibu Fl.Koeshandi ( Lingkungan St.Elisabeth)
- Bp. Sambada P & Ibu Yashinta M
(Kami mohon maaf bila ada kesalahan dalam penulisan nama)