MISA PEMBAHARUAN JANJI PERNIKAHAN
Dipublikasikan tanggal 25 October 2016
MISA PEMBAHARUAN JANJI PERNIKAHAN
BULAN OKTOBER 2016
Pernikahan adalah sebuah awal perjalanan sepasang anak manusia yang memutuskan untuk mengarungi bahtera kehidupan rumah tangga bersama-sama baik dalam suka maupun duka, sehat maupun sakit. Baik suami maupun isteri harus menyadari sepenuhnya akan apa sesungguhnya arti sebuah pernikahan atau janji pernikahan ditinjau dari semua agama dan tentunya kita semua tahu bahwa pernikahan Katolik adalah mengucapkan “ Janji di hadapan Allah Bapa, Putera dan Allah Roh Kudus.
Membina sebuah hubungan suami-isteri, tentulah tidak semudah dan semanis seperti saat masih berpacaran yang merupakan masa-masa yang paling indah. Untuk itulah mengapa penting diadakan pembaharuan janji pernikahan. Gereja Santo Lukas juga mengadakan pembaharuan janji pernikahan yang dibarengi dengan perayaan Ekaristi setiap Minggu ke-4 setiap bulannya.
Pada hari Minggu, tanggal 23 Oktober 2016, dalam misa ke-3 pukul 11.00, di Gereja Santo Lukas diadakan pembaharuan janji pernikahan bagi pasangan yang merayakan HUT pernikahannya di bulan Oktober.
Selamat kepada pasangan yang merayakan HUT Pernikahan di bulan Oktober:
- Bapak Chrispinus Muljanto I & Ibu Monica Kwartati Dandy (20 Oktober 1996)
- Bapak Benyamin Tedjokusuma & Ibu Rina (6 Oktober 2012)
- Bapak Antonius Albert Lai Lajanto & Ibu Eufrania Santy (28 Oktober 2012)
- Bapak Harry Harnomo & Ibu Wenny Winarta (30 Oktober 2004)
- Bapak Demos & Ibu Erlisa (13 Oktober 2013)
- Bapak Alexander Bun Khun Mong & Ibu Maureen Tan Miauw Khiang (31 Oktober 1982)
- Bapak Yohan & Ibu Aiwa
- Bapak Januar & Ibu Yessica (Bogor)
- Pasutri Nico
(Mohon maaf bila ada kesalahan penulisan nama)