PAMERAN PROMOSI PANGGILAN 14 MEI 2017
Dipublikasikan tanggal 14 May 2017
Pameran Promosi Panggilan 14 Mei 2017
Meskipun peringatan Hari Panggilan jatuh pada 7 Mei 2017, Paroki St. Lukas merayakannya selama dua minggu berturutan. Selain pada tanggal 7 Mei perayaan juga dilaksanakan pada 14 Mei 2017. Secara khusus pada 14 Mei 2017 diadakan pameran promosi panggilan dari 9 ordo yang berkarya di Jakarta, antara lain: Saudara Dina Konventual (OFMConv), Serikat Yesus (SJ), Kongregasi Hati maria Tak bernoda (Congregatio Immaculata Cordis Mariae – CICM), Suster Carolus Borromeus (CB), Suster Kongregasi Hati Kudus Yesus (RSCJ), Suster Ursulin (OSU), Suster Kongregasi Fransiskanes dari St. Georgius Martir (FSGM), Suster Kongregasi Santo Paulus dari Charters (SPC), dan Ordo Fransiskan Sekuler (OFS) untuk kaum awam yang ingin hidup religius menurut teladan St. Fransiskus namun tidak tinggal di biara.
Pameran ini bertujuan memperkenalkan berbagai tarekat/ordo hidup religius baik yang tinggal di biara maupun non-biara kepada umat terutama kaum muda dan menggugah benih-benih panggilan yang mungkin terpendam. Pada tahun ini pameran berlangsung pada pk 9.30 (seusai misa ke-2) hingga pk 13.00 (selesai misa ke-3) di halaman gereja. Para Frater dan Suster peserta pameran mendapatkan booth tersendiri untuk menempatkan materi promosi mereka. Acara semakin meriah dengan iringan musik dari misdinar.
Acara diakhiri dengan makan siang bersama para peserta pameran dengan paguter (para orang tua yang anaknya terpanggil) di Pondok Paroki. Di akhir acara Sr Marlisa CB menyampaikan sharing-nya kepada panitia, “Tadi ada dua perempuan yang satu akan lulus SMA, satunya lagi sudah kerja. Mereka merasa ada panggilan, tapi bingung apa yang harus dilakukan. Saya minta mereka menuliskan nama dan no kontak. Semoga panggilan membiara di St. Lukas bertumbuh subur.”