PENGUMUMAN BULAN NOVEMBER 2019
Dipublikasikan tanggal 16 November 2019
Sabtu – Minggu, 16 – 17 November 2019
PENGUMUMAN BULAN NOVEMBER
HARI MINGGU BIASA KE XXXIII
- Kelompok Doa Meditasi Kristiani Gereja St. Lukas mengadakan Seminar DUC IN ALTUM dengan tema “Mengolah Hidup Rohani dan Bertumbuh Dalam Iman” pada hari Sabtu, 23 November 2019, bertempat di Pondok Paroki, dengan Pembicara Romo Canisius Sigit Tridianto, CM dan Suster Irena Handayani, OSU. Seminar ini tidak dikenakan pembayaran. Pendaftaran melalui Sekretariat Paroki.
- Pembaharuan Janji Perkawinan bulan November hari Minggu, 24 November 2019 dalam misa Pukul 11.00. Pasutri yang memperingati hari ulang tahun perkawinan di bulan November diharapkan untuk hadir lebih awal. Pengumuman ini sebagai undangan.
- Seksi Pengembangan Sosial Ekonomi (SPSE) Paroki Sunter memohon partisipasi seluruh umat untuk Aksi Natal 2019. Partisipasi umat dapat berupa menyumbangkan: Beras, Mie Instan, Minyak Goreng, Gula dan lain-lain. Sumbangan dapat dikirim ke Pondok Paroki pada hari dan jam kerja.
- PDKK Halleluya mengadakan Seminar “Que Bene Cantat Bis Orat”, Ia yang bernyanyi dengan baik sama dengan dua kali berdoa, pada hari Sabtu 11 Januari 2020 Pukul 10.00, bertempat di Aula Hendrikus. Informasi dan pendaftaran dapat menghubungi panitia di depan Gereja.
- Telah dibuka pendaftaran Calon Komuni Pertama, mulai dari siswa kelas 4 SD. Formulir dapat diambil di Ketua Lingkungan masing-masing atau di Sekretariat Paroki.
- Berita Perkawinan
Pengumuman Pertama :
- Pasangan Petrus Jason Kurniawan dengan Caroline Arbianti, keduanya dari Lingkungan Santo Basilius Agung.
- Pasangan Alexander Michael Liu Yang dari Lingkungan Santa Elisabeth dengan Odilia Junia Andriah dari Paroki Teluk Gong, Gereja Santo Philipus Rasul.
- Pasangan Tatiana Tiara Putri Sajuthi dari Lingkungan Santo Cressentia Hoess dengan Titus Ardhi Prasetya dari Gereja Keluarga Kudus, Cibinong.
- Pasangan Emmanuel Danny Wahyudi Susanto dari Lingkungan Santa Veronica Yuliani dengan Valenciens Deanna Alodia Sutanto dari Gereja Santo Yosep Purwokerto.
- Pasangan Angelina Calvina Hartono dari Lingkungan Santo Leo Agung dengan Andreas Brian Willyanto dari Paroki Kelapa Gading, Gereja Santo Yakobus.
- Pasangan Monika Desslyn Raffly dari Lingkungan Santo Don Bosco dengan Dionisius Albert Santoso dari Paroki Slipi, Gereja Kristus Salvator.
- Pasangan Margaret Monica Iskandar dari Lingkungan Santa Elisabeth dengan Antonius Yulio Guntur Wicaksana dari Paroki Tomang, Gereja Maria Bunda Karmel.
Pengumuman Kedua :
- Pasangan Pasangan Anna Maria dari Lingkungan Santa Birgitta dengan Gil Eddy Steven Borgers dari Belgia.
Bagi siapa saja yang mengetahui segala sesuatu hal yang menghalangi pernikahan pasangan-pasangan tersebut, dimohon segera memberitahukan kepada Pastor Paroki.