PENGUMUMAN BULAN JANUARI 2020
Dipublikasikan tanggal 11 January 2020
Sabtu – Minggu, 11 – 12 Januari 2020
PENGUMUMAN BULAN JANUARI
PESTA PEMBAPTISAN TUHAN
- Seksi Liturgi Paroki akan mengadakan Pelatihan Lektor Lektris Angkatan 5, yang akan dimulai tgl 15 Januari s/d 19 Februari 2020, setiap hari Rabu, Pkl 19.00, bertempat di Pondok Paroki. Dimohon setiap lingkungan mengirimkan 2 orang peserta usia minimum 16 thn. Bagi yang sudah mengisi formulir pendaftaran Pelatihan Lektor Lektris Angkatan 5 ini dimohon segera mengembalikan formulir ke Sekretariat Paroki.
- Panitia Bina Lanjutan Kursus Evangelisasi Pribadi yang ke-4 mengundang Bapak/ Ibu/ Saudara/i untuk berpartisipasi dalam Bina Lanjut KEP 4 yang akan diselenggarakan dari tanggal 18 April sampai dengan 08 November 2020. Informasi dan pendaftaran dapat menghubungi panitia di depan gereja.
- Diberitahukan kepada seluruh Ketua Lingkungan yang belum mendapatkan/ingin menambah sticker celengan Yesus Tuna Wisma dan kepada umat yang ingin bertanya tentang celengan Yesus Tuna Wisma, dapat menghubungi Panitia Tahun Keadilan Sosial di halaman gereja tanggal 12 Januari setelah Misa pukul 08.30 dan pukul 11.00. Di depan pintu gereja juga disediakan Kotak Celengan Yesus Tuna Wisma bagi umat yang ingin memberikan donasi.
- Pendaftaran Komuni Pertama, usia minimal 10 tahun atau kelas 4 SD. Untuk formulir pendaftaran dapat diambil di Ketua Lingkungan atau Sekretariat Paroki.
- Panitia Misa Imlek menerima sumbangan jeruk. Bagi umat yang ingin menyumbang jeruk dapat diantar ke Sekertariat Paroki.
- Diberitahukan kepada para Ketua Lingkungan untuk mengambil Buku Agenda Paroki tahun 2020 di depan kantor sekretariat.
- Bagi para Ketua Lingkungan yang belum mengambil Kartu Kuning dapat diambil di Sekretariat Paroki.
- Setelah pengumuman ini, umat dipersilahkan tetap duduk untuk menyaksikan video pendek “Sosialisasi Celengan Yesus Tuna Wisma”. Setelah video pendek selesai, kita berdiri untuk menerima berkat Tuhan.
-
Pengumuman Pernikahan:
Pengumuman Pertama :
- Pasangan Christian Bernadett Junawati dari Lingkungan St. Yohanes Maria Vianney dengan Fransiskus Xaverius Liko dari Paroki Santo Yosep Pemangkat.
- Pasangan Bernadetha Astri Wijayani dari Lingkungan Santa Perawan Maria Fatima dengan Stevanus Wilson dari Paroki Cempaka Putih, Gereja Santo Paskalis.
- Pasangan Chintia Novita Sandra Kristina dari Lingkungan Santo Fransiskus Xaverius dengan Dionisius Dewangga Aditya Pramanta dari Gereja Roh Kudus Kebonarum, Klaten.
- Pasangan Clemens Kevin Wijaya dari Lingkungan Santa Helena dengan Jeanne Christine Taslim dari Paroki Kedoya Gereja Santo Andreas.
- Pasangan Olivia Regina Karis Sunardi dari Lingkungan Santo Paskalis Baylon dengan Paulus Yohanes Ario Putra Subrata dari Paroki Curug, Gereja Santa Helena.
- Pasangan Florensia Cyndi Febriani dari Lingkungan Santo Maximilianus Kolbe dengan Michael Pranata dari Surabaya.
Pengumuman Kedua :
- Pasangan Bernardus Bastian Sulistiyo dari Lingkungan Santa Margaretha dengan Ester Julianti dari Lingkungan Santo Thomas Rasul.
Pengumuman Ketiga:
- Pasangan Alberthus Budi Prasetya dari Lingkungan Santa Maria Magdalena dengan Agatha Magistalia Cahiadewi dari Paroki Taman Galaxi, Gereja Santo Bartolomeus.
- Pasangan Leonora Delora Marcel dari Lingkungan Santo Arthemas dengan Edward Alexander Petrus dari Paroki Katedral.
- Pasangan Felicia Carla Widjaja dari Lingkungan Santo Gregorius dengan Gregorius Williem Hamzah dari Paroki Grogol, Gereja Santo Kristoforus.
Bagi siapa saja yang mengetahui segala sesuatu hal yang menghalangi pernikahan pasangan-pasangan tersebut, dimohon segera memberitahukan kepada Pastor Paroki.