PENGUMUMAN BULAN OKTOBER 2022

Dipublikasikan tanggal 01 October 2022

PENGUMUMAN BULAN OKTOBER
HARI MINGGU BIASA XXVII
  1. Diinformasikan kepada umat, Misa hari sabtu dan minggu pada minggu ke II setiap bulannya akan diadakan kolekte ke II untuk Pendidikan Calon Imam KAJ. Mohon partisipasi umat.
  2. Menjelang wafatnya Santo Fransiskus dari Asisi, akan diadakan Ibadat Transitus pada Senin, 3 Okober pukul 19.00 bertempat di Aula Hendrikus. Seluruh Umat diundang untuk hadir dalam Ibadat ini.
  3. Perayaan Ekaristi memperingati Pesta Pelindung Santo Fransiskus dari Asisi akan diadakan pada Selasa, 4 Oktober pukul 19.00 bertempat di Gereja Santo Lukas. Seluruh Umat diundang untuk hadir dalam Perayaan Ekaristi ini.
  4. Misa Jum’at Pertama diawali dengan Adorasi Sakramen Maha Kudus, dapat diikuti pada hari Jum’at, 07 Oktober, Pukul 18.00 di Gereja Santo Lukas.
  5. Seluruh anggota Dewan Paroki Pleno diundang untuk mengikuti Pra Rapat Karya yang akan diadakan pada hari Sabtu, 08 Oktober Pkl 08.00 – 16.00, bertempat di Aula St. Hendrikus. Mohon dapat mengisi konfirmasi kehadiran melalui link yang telah dikirimkan melalui Whatsapp.
  6. Bina Iman Remaja St. Lukas kembali mengadakan pertemuan secara offline pada tanggal 9 Oktober 2022 pukul 10.30, dengan tema "Rosario Misioner" bertempat di pondok paroki. Bagi Bapak/Ibu yang memiliki anak berusia 10-15 tahun dapat mengajak anak-anaknya mengikuti Bina Iman Remaja ini.
  7. Orang Muda Katolik Paroki Santo Lukas mengundang Muda-Mudi Katolik untuk Rosario bersama setiap hari Kamis selama bulan Oktober Pukul 19.00 bertempat di Pondok Paroki.
  8. Diinformasikan bahwa foto dan surat baptis untuk pembaptisan balita dan dewasa, sudah dapat diambil di kantor sekretariat paroki, pada hari dan jam kerja.
  9. Yayasan Pendidikan Santo Lukas Penginjil Sunter telah membuka pendaftaran murid baru tahun ajaran 2023-2024 untuk tingkat TK, SD, SMP, SMA dan SMK. Pendaftaran Gelombang Pertama mulai tgl 01 Oktober 2022 – 31 Desember 2022. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi unit masing-masing.
  10. Pengumuman Pernikahan
       Pengumuman Pertama :
  • Pasangan Arnoldus Vicko Valdano dari Lingkungan Santo Egidius dengan Elizabeth Monica Sutisna dari Paroki Bojong Indah, Gereja Santo Thomas Rasul.
  • Pasangan Oliver Fransiscus Tanto dengan Yovita Indrawati keduanya dari Lingkungan Santa Perawan Maria Fatima.
  • Pasangan Agustinus Anthony Kesumah dari Lingkungan Santo Fidelis dengan Melisa Dwijayanti dari Tangerang.
       Pengumuman Kedua :
  • Pasangan Yohana Fransisca De Chantal Stephanie dari Lingkungan Santo Thomas Moore dengan Anthony Tanuwijaya dari Muara Bahari.
       Pengumuman Ketiga :
  • Pasangan Laurencia Sisca dari Lingkungan Santa Elisabeth dengan Septian Gunadi dari Tangerang.
  • Pasangan Pricillia Delivia dari Lingkungan Santa Perawan Maria Ratu dengan Randi Liustanto dari Kemayoran.
  • Pasangan Giovanna Clarencia dari Lingkungan Santo Leonardus dengan Antonius Richard dari Paroki Kelapa Gading, Gereja Santo Yakobus.
  • Pasangan Elizabeth Sherly Wiryasaputra dari Lingkungan Santa Bernadette dengan Benedictus Ricky Sitorus dari Gereja Santo Ignatius, Cimahi.
Bagi siapa saja yang mengetahui segala sesuatu hal yang menghalangi pernikahan pasangan-pasangan tersebut, dimohon segera memberitahukan kepada Pastor Paroki.