Perayaan Ekaristi

Dipublikasikan tanggal 31 May 2011

PERAYAAN EKARISTI

PADA HARI KOMUNIKASI SEDUNIA ke-45

5 Juni 2011

"Kebenaran, Pemakluman dan Kesejatian Hidup di Jaman Digital"

Komentar Pembuka

Saudara/i terkasih. Hari ini kita semua diajak untuk merayakan Hari Komunikasi Sosial Sedunia Ke-45. Sebagai umat Allah, kita dipanggil dan diutus untuk memberikan kesaksian tentang Kabar Gembira Yesus Kristus kepada semua orang lewat Komunikasi Sosial. Sarana Komunikasi Sosial yang sederhana hingga yang paling modern dapat kita jumpai setiap hari di sekitar kita. Kita bersyukur karena semua sarana itu adalah pemberian Allah untuk kita pergunakan secara baik dan benar. Tema  Hari Komuniakasi Sosial  yang diberikan oleh Bapa Suci Benediktus XVI  kepada kita adalah Kebenaran, Pemakluman dan Kesejatian Hidup di Jaman Digital. Dalam pesannya, Santo Bapa mengingatkan  kita agar sarana-sarana komunikasi sosial terutama media digital hendaknya dipergunakan secara bertanggungjawab untuk menyampaikan kebenaran dan peradaban kasih dan bukan untuk memanipulasi manusia. Marilah kita mengikuti perayaan Ekaristi Hari Komunikasi Sosial Sedunia ini dengan penuh hikmat.

Lagu Pembuka

Tuhan Kasihanilah Kami

Kemuliaan

Doa Pembuka:  

Allah Bapa Surgawi, Kami bersyukur kepada-Mu atas kesempatan istimewa merenungi dan merayakan Hari Komunikasi Sosial. Kami bersyukur atas kemudahan yang Kauberikan kepada kami dalam mewartakan kebenaran dan kesejatian hidup lewat sarana komunikasi sosial. Tuntunlah kami, arahkanlah kami agar  kami mampu memanfaat sarana-sarana modern dunia komunikasi sosial untuk menjalin persahabatan sejati, menghadirkan kebenaran tentang manusia. Demi Kritus Tuhan dan Pengantara kami . . . . .

Bacaan I               : Kis. 1:12-14

Mazmur Tanggapan

Bacaan II              : 1 Ptr. 4:13-16

Bait Pengantar Injil

Injil                        : Yoh. 17:1-11a

Homili                    : (Gagasan homili dapat diambil dari Pesan Bapa Suci untuk Hari Komunikasi Sosial  Sedunia Ke-45)

Catatan:

Di akhir homili, hendaknya diberikan penyadaran kepada umat tentang pentingnnya kolekte Hari Komunikasi Sosial sedunia untuk pengembangan karya komunikasi di keuskupan dan paroki.  Hal itu sunguh-sungguh ditegaskan dalam dekrit Inter Mirifica  Konsili Vatikan II: "pada hari komunikasi sosial sedunia, umat Katolik diajak menyadari kewajiban-kewajiban mereka di bidang itu, memanjatkan doa baginya dan mengumpulkan dana untuk maksud itu" (IM.no 18).

Aku Percaya

Doa Umat

Imam:   Saudara-Saudari terkasih, Hari Komunikasi Sosial Sedunia Ke-45 tahun ini mengambil tema: Kebenaran, Pemakluman dan Kesejatian Hidup di Jaman Digital. Marilah kita dengan penuh harapan menyampaikan doa-doa permohonan kepada Bapa Surgawi:

P:            Bagi para pemimpin Gereja

Bapa Surgawi, terangilah para pemimpin Gereja kami dengan rahmat dan berkat-Mu agar mereka tetap bersemangat memberikan kesaksian tentang Injil-Mu yakni kebenaran dan kesejatian hidup melalui peluang-peluang yang disediakan oleh media digital jaman ini. Mariah kita memohon...

U:           Sertailah kami dalam memaklumkan kebenaran

P:            Bagi para pegiat media komunikasi sosial di negara kami

Bapa Surgawi, dampingilah para produser, presenter media, perancang siaran dan para professional komunikasi di negara kami agar mereka lebih  bertanggungjawab dalam menghadirkan nilai-nilai kebenaran, persaudaraan sejati dan kesejatian hidup manusia. Marilah kita memohon.

U:           Sertailah kami dalam memaklumkan kebenaran

P:            Bagi keluarga-keluarga Kristiani di Paroki kami

Bapa Surgawi, semoga keluarga-keluarga Kristiani di Paroki kami Kau damping agar mereka    mampu membangun keluarga yang utuh, penuh kasih dan saling mengampuni  di tengah-tengah dunia jaman kini yang dipengaruhi oleh media digital. Marilah kita memohon...

U:           Sertailah kami dalam memaklumkan kebenaran

P:            Bagi kaum muda

Bapa Surgawi, terangilah kaum muda kami, agar mereka mampu membangun komunikasi yang sehat dan bertanggungjawab dan  serta menjadi saksi kesejatian hidup Kristiani di tengah-tengah masyarakat. Marilah kita memohon....

U:           Sertailah kami dalam memaklumkan kebenaran

P:            Bagi kita semua yang mengambil bagian dalam perayaan ini

Bapa Surgawi, semoga kami yang mengambil bagian dalam perayaan ini disadarkan untuk memanfaatkan media komunikasi sosial sebagai anugerah-Mu dalam menyampaikan kabar gembiara di lingkungan keluarga dan masyarakat kami. Marilah kita memohon..

U:           Sertailah kami dalam memaklumkan kebenaran

(Dapat ditambah doa umat sesuai dengan situasi dan kebutuhan setempat).

Imam:   Demikianlah doa-doa permohonan yang kami sampaikan kepada-Mu. Semoga Engkau senantiasa mendengarkan kami. Demi Kristus Tuhan dan Pengantara kami... Amin.

Persiapan Persembahan

(Dapat dibuat perarakan bahan persembahan diiringi lagu. Bahan-bahan yang diarak adalah roti dan anggur. Sesuai dengan keadaan setempat dapat dibawa juga simbol komunikasi sosial yang berperan menghadirkan kebenaran dan kesejatinan hidup manusia)

Doa Persiapan Persembahan: 

Bersama roti dan anggur yang kami bawa ke altar-Mu  kami mohon ya Bapa, semoga kami semakin bijaksana dan bertanggungjawab dalam menggunakan media komunikasi yang Kau anugerahkan kepada kami dalam membangun berpesekutuan sejati umat Allah dan meningkatkan peradaban kasih yang menjadi cita-cita utama Putra-Mu Yesus Kristus Tuhan dan Pengantara kami, kini dan sepanjang segala abad

Doa Syukur Agung

Prefasi dan Kudus

Bapa Kami

Ajakan dan Doa Damai

Lagu Komuni

Doa Sesudah Komuni

Bapa, kami menyampaikan syukur ke hadirat-Mu atas anugerah karya komunikasi yang berkembang pesat di dalam kehidupan kami. Kami berterima kasih atas semua orang  mewartakan kabar gembira Yesus Kristus melalui berbagai media yang berkembang di jaman digital demi mewartakan kebenaran sejati umat manusia. Terutama kami berterima kasih atas sakramen ekaristi yang kami terima dalam perayaan ini. Semoga kami mampu menjadi saksi setia Yesus Kristus di jaman digital. Demi Kristus Tuhan dan Pengatara kami. . . Amin.

Pengumuman

Berkat Akhir dan Pengutusan

Lagu Penutup


Sumber : www.mirifica.net