PENGUMUMAN BULAN JANUARI

Dipublikasikan tanggal 04 January 2014

Sabtu – Minggu, 4 – 5 Januari 2014

PENGUMUMAN BULAN JANUARI

HARI RAYA PENAMPAKAN TUHAN

  1.  Hasil Kolekte Minggu ini seluruhnya  disetorkan ke Keuskupan Agung Jakarta untuk Kerasulan Anak dan Remaja.
  2. Panitia Pembangunan Gedung Pastoran menghimbau partisipasi umat untuk bersama-sama mendukung pembangunan Gedung Pastoran kita, oleh karenanya panitia masih menyediakan kotak sumbangan maupun amplop di pintu keluar gereja. Dan khusus mesin EDC hanya disediakan pada Misa pkl 8.30 dan pkl 11.00. bagi umat yang ingin berbagi dapat menggunakan kesempatan ini.
  3. Telah dimulai pelajaran Kursus Evangelisasi Pribadi angkatan ke 19 yang diawali dengan Misa pembukaan pada hari Senin tanggal 6 Januari pukul 19.00. bertempat di Pondok Paroki.
  4. PDKK Halelluya mengadakan Misa Natal dan Tahun Baru bersama pada hari Selasa tanggal 7 Januari 2014 pukul 19.00 bertempat di pondok Paroki. Mohon kehadiran umat.
  5. Seksi Lansia Paroki Santo Lukas mengajak kepada seluruh Opa dan Oma untuk menghadiri Perayaan Natal Lansia bersama pada hari Sabtu tgl 11 Januari 2014 pkl 9.00 bertempat di paroki Regina Caeli, PIK. Bagi Opa dan Oma yang berminat harap kumpul di depan Honda dan disediakan Bus. Mohon hadir tepat waktu.
  6. Pemenang Lomba merancang Logo HUT 25 Tahun Paroki Santo Lukas adalah Enrico Septianto Tanubrata dari Lingkungan Santa koleta Wilayah Santo Vincentius.
  7. Telah dibuka pendaftaran Komuni Pertama formulir dapat diambil di ketua lingkungan.

Berita  Perkawinan

Pengumuman Pertama :

  • Pasangan Aloysius Dave Hartono dari Lingkungan Santa Theresia Kanak-Kanak Yesus dengan Maria Abigail Devi Pangesa dari paroki Stella Maris, Jakarta.
  • Pasangan Xaverius Hendrik dari Lingkungan Santo Ignatius Loyola dengan Angela Jessica Hadi dari Lingkungan Santa Monika.
  • Pasangan Fransiska Tania Koesanto dari Lingkungan Santa Helena dengan Damianus Wing Wing dari Lingkungan Santa Monika.

Pengumuman Kedua :

  • Pasangan Fransiskus Hengki Sunarto dari Lingkungan Santo Fransiskus Xaverius dengan Elisabeth Septiani Dayaningsih dari Paroki Salib Suci, Cilincing.
  • Pasangan Philipus Anthon Suryadi dari Lingkungan Santo Titus dengan Florentina Felicia Irene Kurniawan dari paroki Santo Mikael, Bandung.
  • Pasangan Yosephine Ratih Ismayanti dari Lingkungan  Santa Rita de Cascia dengan Leonardus William Salim dari paroki Santo Yoseph, Purwokerto.
  • Pasangan Fransiskus Xaverius Lim Leon Nardy  dengan Theresia Devi Suryani keduanya dari Lingkungan Santa Martha.
  • Pasangan Eleonora Leni Ariani dari Lingkungan Romo Sanjoyo dengan Christian David Hermawan dari Paroki Thomas Rasul, Bojong Indah.
  • Pasangan Elisabeth Vina Nathania dari Lingkungan Santo Fasani dengan Gregorius Darwin dari Paroki Santo Agustinus, Karawaci-Tangerang.

Bagi siapa saja yang mengetahui segala sesuatu hal yang menghalangi pernikahan pasangan-pasangan tersebut, dimohon segera memberitahukan kepada Pastor di Paroki Santo Lukas Sunter.