MISA HUT PERKAWINAN
Dipublikasikan tanggal 01 September 2016
MISA HUT PERKAWINAN
Bulan Agustus 2016
Sudah merupakan kegiatan rutin di Paroki Santo Lukas untuk mengadakan pembaharuan janji perkawinan bagi pasangan suami isteri yang memperingati HUT perkawinan mereka, yang diadakan pada misa jam 11.00 pada minggu terakhir tiap bulannya. Pada hari Minggu, 28 Agustus 2016, misa sekaligus peneguhan janji perkawinan dipimpin oleh Pastor Robert Zon Pieter Sihotang, OFMConv.
Pada kesempatan tersebut ada 7 pasangan yang hadir beserta anak-anak mereka mengikuti acara tersebut. Salah satu pasangan yang meneguhkan janji perkawinan di bulan Agustus 2016 adalah Bapak Rodion dan Ibu Pauline beserta 2 orang putri mereka. Pasangan ini memperingati 30 tahun HUT perkawinan mereka. Bapak Rodion, yang juga merupakan Dewan Paroki Harian periode terdahulu, memberi tips singkat agar bisa memelihara keutuhan dan kebahagiaan pasangan dan keluarga, katanya “ Seperti yang Tuhan Yesus ajarkan” kasih”, kalau kita mengasihi pasti bisa selamanya.”
Selamat kepada pasangan yang memperingati HUT perkawinan di bulan Agustus 2016. Semoga selalu saling mencintai dan mengasihi sampai selamanya.
- Dharma Arif dan Anita Burhanudin (peringatan 54 tahun) dari lingkungan St.Clara, wilayah St.Ursula
- Andrianus Wenggo dan Stephany Wenehen (peringatan 1 tahun) dari lingkungan St. Fransiskus Xaverius, wilayah St.Januarius
- Petrus Lay dan Widjajanti (peringatan 19 tahun) dari lingkungan St. Agnes, wilayah St. Ursula
- Rodion dan Pauline (peringatan 30 tahun) dari lingkungan St.Helena, wilayah St.Ursula
- Iksan dan Linda (peringatan 38 tahun) dari lingkungan St.Helena, wilayah St.Ursula
- Julius Yohan Djajapranata dan Anastasia Yenny Yadhisna (peringatan 8 tahun) dari lingkungan St. Leonardus, wilayah St. Antonius Padua
- Chandra Kusnadi dan Rina Sanusi (peringatan 25 tahun) dari lingkungan St. Yohanes Maria Vianney, wilayah St. Fransiskus Assisi.
(Kami mohon maaf bila ada kesalahan dalam penulisan nama)